Skip to main content

Honda Release - Freed Spike

Tokyo - Produsen mobil Honda hari ini mulai menjual mobil Freed terbaru di Jepang yakni Freed Spike. Seperti halnya Freed di Indonesia mobil ini dideskripsikan Honda sebagai mobil kompak yang atletis dan kuat.

Honda menargetkan penjualan mobil ini sebanyak 2.500 unit per bulan. Mobil ini seperti dikutip situs resmi Honda, muncul dengan panel lantai dual-height, kursi belakang yang bisa diatur, dan meja kecil yang bisa dilipat di samping kabin untuk menyimpan gelas atau barang lainnya.

Namun dari dimensi, Freed Spike ini lebih kecil sedikit dibanding Freed di Indonesia. Jika di Indonesia, panjang lebar dan tinggi mencapai 4.215x1.700x1.735, maka Freed Spike ini hanya memiliki dimensi 4.210x1.695x1.715. Ini tentunya memudahkan Freed Spike untuk parkir dan berkendara di tempat yang sempit.

Mesin tetap mengusung 1.5-liter i-VTEC yang menawarkan konsumsi bensin 6.1 l/100km.

Untuk fitur keamanan, mobil ini sudah disertai dengan Advanced Compatibility Engineering, teknologi pelindung pejalan kaki, airbag di depan dan samping serta tak ketinggalan Vehicle Stability Assist.

"Dengan gaya Freed Spike, pengguna bisa mengungkapkan semangat dan karakteristik individunya," tulis Honda.

Anda senang melihat langit dari mobil? Tenang saja, di Freed Spike pada varian tertentu ada fitur skyroof. Atap mobil seperti menjadi lubang ketika rooftopnya dibuka.

Berapa harganya? Di Jepang mobil ini dilepas seharga 1,598 juta yen. Itu berarti sekitar Rp 163,8 juta dengan kurs 1 yen = Rp 102,53. ( ddn / ddn ) 

Sumber : http://detik.com

Comments

Popular posts from this blog

AVAST Internet Security Full Download + Crack + Licence until 2050 (free download)

Dari hasil overview diatas sudah jelas Bahwa AIS (Avast Internet Security) merupakan full content dari avast product. Namun AIS ini adalah produk berbayar.. ^_^... yah.. sekedar berbagi pengalaman.. kali ini saya ingin share cara agar AIS bisa di Unlock sampai 2050.. wow.. hhehe..

Avast! Free Antivirus 6.0 Lisence Key until 2038 Free download

Akhirnya, Avast! Free Antivirus 6.0 versi final tersedia untuk di download. Ini merupakan salah satu perangkat antivirus paling populer dengan lebih dari 140 juta pengguna. Berbagai perbaikan dan fitur baru telah ditambahkan, seperti safe-zone, auto sandbox, site blocking, webrep, dan banyak lagi. Dibandingakan versi terdahulu, Avast Free Antivirus 6.0 hadir dengan kecepatan loading yang lebih cepat dan ringan. Juga mendukung sepenuhnyaWindows Xp, Vista, dan Windows 7.